Sat. Jul 27th, 2024

angkaberita.id

Situs Berita Generasi Bahagia

Walikota Tanjungpinang Dan Kabar Mengejutkan Swab Test Dari Batam

2 min read

walikota tanjungpinang syahrul/foto via batam.tribunnews.co/endra kaputra

Walikota Tanjungpinang Dan Kabar Mengejutkan Swab Test Dari Batam

angkaberita.id – Kabar kritisnya Syahrul, Walikota Tanjungpinang akibat terjangkit COVID-19 mengagetkan Kepri. Sehari sebelumnya Syahrul dilarikan ke RS Ahmad Thabib Tanjungpinang lantaran mengeluhkan kondisi mirip gejala COVID-19.

Sampel lendir tenggorokan segera dikirim ke Batam, demi memastikan ada tidaknya infeksi virus corona di tubuhnya lantaran hasil rapid test sebelumnya Syahrul non reaktif. Hasilnya, Senin (13/4/2020), bersama dengan sampel lainnya yang lebih dulu masuk, terkonfirmasi empat kasus baru COVID-19 di Kepri.

Masing-masing dua kasus di Batam dan Tanjungpinang. Di Tanjungpinang, pasien baru COVID-19 berinisial S dan D. “Inisial S adalah wali kota (Syahrul),” ungkap Tjetjep Yudiana, Kepala Dinkes Kepri, seperti dikutip batamnews, Senin.

Saat itu, Tjetjep mengatakan kondisi Syahrul stabil, namun harus dipasang alat bantu ventilator. Sontak kabar itu mengejutkan Kepri, khususnya Bumi Gurindam. Apalagi sehari sebelumnya Pemko Tanjungpinang berduka setelah meninggalnya seorang pejabat di Kesbangpol, Minggu (12/4/2020).

situasi covid-19 di kepri per kabupaten dan kota hingga 13 april 2020/infografis gugus tugas covid-19 kepri

Kabar duka itu menyusul terungkapnya sebaran COVID-19 di lingkungan pemerintahan di Kepri. Berdasarkan data, sejumlah pasien dalam pengawasan (PDP) positif COVID-19 di Kepri berstatus PNS, mereka tersebar di Pemprov Kepri, Pemko Batam dan Pemko Tanjungpinang. Tak sedikit di antaranya berstatus pejabat.

Hingga Senin (13/4/2020), keseluruhan terdapat 27 kasus COVID-19, bertambah 4 kasus dalam sehari termasuk Syahrul. Sejauh ini, COVID-19 di Tanjungpinang terbanyak, yakni 14 kasus. Batam menyusul dengan 12 kasus. Satu kasus lainnya di Karimun dan sudah sembuh.

jumlah pdp, otg dan odp covid-19 di kepri hingga 13 april 2020 per kabupaten dan kota di kepri/infografis gugus tugas covid-19 kepri

Dengan jumlah PDP sebanyak 165 pasien, ODP 2.161 orang dan OTG 686 orang. Jumlah statistiknya bakal berubah setiap harinya seiring kelurnya hasil swab test dari Balai Teknik Kesehatan Lingkungan Dan Pengendalian Penyakit Publik (BTKLP3) Batam.

Dengan mesin PCR bantuan Pemerintah Singapura, sedikitnya 200 sampel PDP dan OTG segera terungkap hasil pengujiannya. Dibanding pengujian swab ke Jakarta, di Batam terbilang lebih cepat sementara ini. “Idealnya 3 hari kalau (swab test) di Jakarta,” ujar Didi Kusmarjadi, Kepala Dinkes Batam.

Kepala Balitbang Kemenkes Siswanto mengonfirmasi, lama waktu pemeriksaan hingga keluar hasil swab test ialah 2×24 jam. Sebanyak 8 petugas memeriksa kiriman sampel menggunakan 2 unit mesin PCR bantuan Pemerintah Singapura.

Mesin PCR itu memenuhi persyaratan pengujian standard Biosafety Level 2. Peranti bermerek Biorad seri CFX96 dapat menguji dengan hasil real time. Namun belum diketahui jumlah pasti sampel masuk sejak mulai beroperasi, Minggu (12/4/2020). “Tidak hafal,” kata Kepala Dinkes Batam saat ditanya rincian soal itu.

(*)

Bagikan