Fri. Apr 19th, 2024

angkaberita.id

Situs Berita Generasi Bahagia

Presiden Trump Ingin Beli Greenland, Dua Pulau Indonesia Masuk Terbesar di Dunia

2 min read

hunian di kawasan pantai nuuk, di greenland, pulau terbesar di dunia milik denmark yang ingin dibeli presiden amerika serikat/foto via royalcaribbean.com

Presiden Trump Ingin Beli Greenland, Dua Pulau Indonesia Masuk Terbesar di Dunia

angkaberita.id – Beberapa hari terakhir, negara-negara di kawasan Nordik menjadi pemberitaan sejumlah media utama di dunia. Selain berita menguapnya glacier di Okjokull, Eslandia, juga pernyataan Donald Trump, Presiden Amerika Serikat hendak membeli Greenland, pulau terbesar di dunia, di Denmark.

Kabar menguapnya karpet es abadi di Okjokull bahkan ditandai dengan perayaan khusus layaknya mengantar kepergian seseorang ke alam keabadian, The Guardian dalam laporannya juga mengungkap adanya surat berisi pesan khusus kepada masa depan.

Sedangkan kehebohan keinginan Trump bermula dari kabar di Wall Street Journal, dan belakangan dikonfirmasi Trump sendiri. Keinginan Trump tentu saja membuat sejumlah kalangan mengernyitkan dahinya. Kendati demikian, Menlu Denmark Ane Lone Bagger menyatakan, pihaknya tetap terbuka dengan tawaran bisnis, namun tidak ada rencana menjual pulau terbesar di Denmark itu.

Tak jelas apa maksud Trump, namun belakangan memang tengah sengit kompetisi menguasai kawasan artik. Berdalih riset tapi sebenarnya hendak menggali ladang minyak di kawasan itu. Greenland sendiri bukanlah nama asing.

Riset Statista mengungkapkan, Greenland merupakan pulau terbesar di Denmark sekaligus di dunia. Dengan luasan 2.166.086 kilometer persegi, pulau ini hampir tiga kali luas pulau kedua terluas di dunia, yakni Papua Nugini. Tetangga Papua itu memiliki luas 785.753 kilometer persegi.

Selain Greenland, terdapat sejumlah pulau terbesar di dunia. Kabar baiknya, dua di antaranya berada di tanah air, yakni Pulau Kalimantan dan Pulau Sumatera. Pulau Kalimantan berada di urutan ketiga terbesar di dunia, sedangkan Pulau Sumatera di urutan ke-6 dunia.

Urutan ke-4 dan ke-5 ialah Pulau Madagaskar dan Pulau Baffin di Kanada. Sedangkan di urutan ke-7 hingga ke-10, antara lain, Pulau Honshu di Jepang, Pulau Victoria di Kanada, Pulau Britania Raya, Inggris dan Pulau Ellesmere di Kanad. Praktis, Kanada menempatkan tiga pulau dalam daftar pulau terbesar di dunia.

(*)

Bagikan