Penumpang Mobil Nyaris Tergencet Gajah Iseng, Begini Penampakannya
angkaberita.id – Video mendebarkan terekam di Taman Nasional Khao Yai. Namun bukan video gajah terjatuh ke dalam jurang, tapi penumpang dalam mobil nyaris tergencet gajah iseng saat berada di destinasi wisata favorit di Thailand itu.
Dalam video yang beredar luas, seekor gajah berukuran besar terlihat mencoba rebahan ke atas kap mobil turis yang berhenti di jalanan Taman Nasional Khao Yai. Diyakini turis itu hendak melihat dari dekat gajah yang tengah melintas.
Namun gajah iseng bukannya menjauh, tapi justru mendekat dan bahkan hendak merebahkan tubuh besarnya ke atas mobil berisis penuh penumpang itu. Insiden itu kontan menuai reaksi petugas Taman Nasional Khao Yai.
Mereka mengingatkan turis di lokasi bagaimana seharusnya bereaksi sewaktu bertemu dengan gajah melintas di lokasi. Seperti dilansir Bangkok Post, Duea gajah berusia 35 tahun dnegan gading panjang, terlihat mendekati mobil parkir di Thanarat Road dalam kawan Taman Nasional Khao Yai, di Distrik Pak Chong, Provinsi Nakhon Ratchasima, Selasa petang.
Gajah itu terlihat mendekat ke mobil tadi, ke belakang mobil dan berusaha merendahkan badannya ke bagian atas mobil. Sopir mobil terlihat berusaha menjauhkan mobilnya dari aksi gajah itu.
Namun terlambat, akibatnya jendela belakang mobil terlihat rusak dan kap mobil juga rusak. Belum diketahui berapa banyak penumpang dalam mobil itu, meskipun disebutkan tak ada korban dalam insiden gajah iseng itu.
Usai kejadian petugas taman nasional, Selasa malam, langsung mengunggah pesan Facebook dengan gambar aksi gajah iseng itu. Katanya, Duea si gajah mencoba menyapa turis saat peralihan musim hujan.
Petugas itu juga menyarankan turis bermobil agar menghentikan mobilnya 30 meter jauhnya dari arah gajah muncul, dan jangan lupa tetap menyalakan mesinnya serta langsung mundur begitu gajah mendekat. “Jangan hentikan mobil buat mengambil foro, itu berbahaya bagi anda dan mobil anda,” bunyi pesan Facebook itu. (*)