DESA: Majukan Desa Di Lingga, Cen Resmikan PISEW Aspirasi Lima Desa

selama di lingga menuntaskan sejumlah program infrastruktur realisasi dana aspirasi keanggotaan dpr, cen sui lan selama dua hari, sabtu-minggu (16-17/10/20215) rela naik turun tebing ke pelosok perdesaan demi bertemu langsung dengan warga penerima manfaat/foto via suaraserumpun.com

DESA: Majukan Desa Di Lingga, Cen Resmikan PISEW Aspirasi Lima Desa

angkaberita.id - Jubir Kepri di DPR, Cen Sui Lan terus turun ke konstituen menggeber kerja-kerja infrastruktur. Bukan hanya perkotaan, namun juga ke pelosok pedesaan. Terbaru, Minggu (17/10/201), Cen ke Lingga menuntaskan lima proyek aspirasi infrastruktur melalui Program Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) senilai Rp 3 miliar.

Kelima program tersebar di Lingga Utara, yakni Desa Duara dan Desa Sungai Besar. Desa Benan dan Desa Mensanak di Kecamatan Katang Bidare, serta Desa Kelumu Di Kecamatan Lingga. Khusus Desa Pekaka Kecamatan Lingga Timur dan Desa Mamut membuka akses ke enam desa lainnya di Kecamatan Senayang. Bentuknya betonisasi jalan desa dengan anggaran Rp 600 juta per PISEW.

Cen meresmikan PISEW di Desa Duara, Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga. Hadir mendampingi Cen, Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BP2W) Kepulauan Riau Ditjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Albert Renaldo dan jajaran. Kadis PU Kabupaten Lingga Novrizal mewakili Bupati Lingga Muhamad Nizar.

Dua anggota DPRD Lingga, Sui Hiok dan Yanuar juga turut menyaksikan, bersama lima Kades an pengurus Badan Kerja Sama Antar Desa (BKAD) penerima PISEW. Cen berharap warga dapat menerima manfaat dari kegiatan PISEW, dan selanjutnya membantu merawatnya. Sehingga memperlancar akses antara desa, demi meningkatkan perekonomian desa, terutama melalui arus jasa dan orang.

Cen menjelaskan, usulan PISEW dari aspirasi warga ke DPRD setempat. Mereka meneruskan ke dirinya di DPR, Komisi V. “Saya minta bantuan Bu Seniy, anggota DPRD Kabupaten Lingga untuk mengusulkan titik-titik atau desa-desa yang beliau usulkan. Lalu Saya setujui,” kata Cen, anggota Fraksi Golkar di DPR.

Ketua BKA Desa Duara, Alai mewakili Lima BKAD berterima kasih dengan dukungan Cen menggelontorkan dana aspirasi merealisaiskan PISEW di Lingga. "Masyarakat kami di sini sangat terbantu sekali. Karena, pada saat COVID-19, ada dana dan pekerjaan dilakukan di desa kami. Kegiatan ini sangat menolong kami, betul Bu,” ucap Alai.

(*)

Bagikan