Sat. Jul 27th, 2024

angkaberita.id

Situs Berita Generasi Bahagia

Final Liga Champions 2019, Inilah Fakta-fakta Liverpool dan Tottenham Hotspur (1)

3 min read

pemain tottenham hotspur merayakan kemenangan setelah mengandaskan mimpi ajak amsterdam ke final liga champions. hotspur mengalahkan ajak 3-2 lolos berkat gol tandang lebih banyak/foto Matthew Childs/Action Images via Reuters via sport.detik.com

Final Liga Champions 2019, Inilah Fakta-fakta Tottenham Hotspur dan Liverpool (1)

angkaberita.id – Inggris mulai mematahkan dominasi Spanyol di Liga Champions. Tahun ini, dua penggawa Liga Inggris, Tottenham Hotspur dan Liverpool bakal berduel di final setelah menyingkirkan sejumlah klub terbaik di Benua Biru.

Keduanya bakal melakoni partai puncak Liga Champions di Estadio Metropolitano, markas Atletico Madrid. Bagi Tottenham, ini merupakan final pertama di Liga Champions.

Buat Liverpool, final kali ini bakal menjadi kesempatannya menambah koleksi ke-6 tropi eropanya. Gengsi laga bakal melejit lantaran final bertempat di Madrid, tempat bercokolnya sang pengoleksi terbanyak tropi Liga Champions, Real Madrid sekaligus mengobati hasil pahit musim lalu.

Nah, membantu Anda menikmati final Liga Champions, Sabtu (1/6/2019) pekan depan, kami sarikan sejumlah fakta menarik seputar Liverpool dan Tottenham Hotspur berikut pernik Liga Champions lainnya seperti dilansir laman resmi organisasi sepakbola eropa, UEFA:

  • Liverpool dan Tottenham tampil ke final setelah ‘membalikan keadaan’ di leg kedua semifinal Liga Champions. Hebatnya, mereka lolos dengan modal defisit gol dari lawannya masing-masing.
  • Liverpool mengandaskan Barcerlona 4-0 di kandang setelah kalah tandang 0-3 di Nou Camp. Sehingga unggul agregat 4-3. Tottenham lebih dramatis lantaran menyingkirkan ‘si kuda hitam’Ajax Amsterdam di kandangnya, Johan Cruijff.
  • Tottenham lolos berkat gol tandang lebih banyak lewat aksi hat trick Lucas Moura. Agregat 3-3, setelah Ajak menang 1-0 di Highbury Road, namun kalah 2-3 di depan pendukungnya.
  • Liverpool tengah mengincar gelar ke-6, termasuk ke-2 tropi Liga Champions setelah kesuksesannya mengandaskan AC Milan pada 2005. Kenangan manis ‘membalikan keadaan’ bakal menjadi penyemangat Si Merah, julukan klub yang bermarkas di Anfield Stadium ini.
  • Bagi Tottenham alias Si Putih begitu pendukungnya menyebut, ini merupakan pencapaian terbaiknya, setelah sebelumnya hanya bertahan hingga babak perempat final, persisnya di Liga Champions 2020-2011. Ini juga menjadi pencapaian semifinal tertingginya setelah musim 1961-1962.
  • Total telah enam kali final Liga Champions menampilkan klub satu negara. Semuanya terjadi sejak 2000 dan Real Madrid menjadi pelaku utamanya, tahun 2000 kontra Valencia. Tahun 2014 dan 2016 versus Atletico Madris, bahkan ini sekota malah.
  • Aktor utama berikutnya di final derby ialah AC Millan kontra Juventus tahun 2003 dan Bayern Munchen kandaskan perlawanan Borussia Dortmund pada 2013.
  • Selain Madrid, kota tempat final Liga Champions yang menjadi saksi bisu duel final klub senegara ilaha Stadion Luzhniki, Moskow saat Manchester United mengalahkan Chelsea lewat adu penalti dengan skor 6-5 setelah skor akhir 1-1.
  • Totteham bakal menjadi klub ke-6 Inggris yang tampil di final Liga Champions. Sekaligus menggambarkan betapa kompetitifnya Liga Inggris. Liga lain, sebuat saja German dan Italia, baru mengirimkan sebanyak enam klub saja ke final Liga Champions.
  • Terakhir, ini merupakan final Liga Champions kelima yang bertempat di Madrid setelah final serupa, saat itu namanya sebagian masih Piala Champions, rinciannya final 1957, 1969, 1980 dan 2010.
  • Semua partai finalnya dimainkan di markas Real Madrid, Santiago Bernabeu. Tahun ini giliran markas Atletico Madrid dan menjadikan Spanyol negara tempat final Liga Champions sebanyak delapan kali. Tahukah Anda sekarang? (*)

Bagikan