Harga Cabai di Kepri Termahal di Tanah Air?

belakangan harga cabai di sejumlah daerah melonjak tinggi harga cabai di kepri termasuk paling tinggi/foto Vebma.com via suara.com

Harga Cabai di Kepri Termahal di Tanah Air?

angkaberita.id – Tingginya permintaan di tengah kondisi minim pasokan cabai dari petani dan distributor mengakibatkan harga cabai rawit di sejumlah provinsi di tanah air melesat naik, termasuk di Kepri.

Tak hanya cabai rawit, harga cabai hijau dan merah di Kepri juga melejit, bahkan mengalahkan harga di Jakarta. Kekeringan di sejumlah daerah penghasil beberapa bulan terakhir menjadikan pasokan terbatas, sedangkan permintaan tak pernah surut.

Mengutip riset Katadata, rata-rata harga cabai rawit hijau melesat 2,5 persen menjadi Rp 59.450 per kilogram (kg), sedangkan harga cabai rawit merah naik 3,66 persen menjadi Rp 69.450 per kilogram pada Senin (22/7/2019).

Harga rata-rata cabai rawit, baik merah dan hijau tertinggi terdapat di Kepulauan Riau yang mencapai Rp 85 ribu per kg. Harga cabai rawit di DKI Jakarta merupakan kedua tertinggi, yakni mencapai Rp 80,4 ribu per kilogram.

Urutan ke-3 hingga ke-5, masing-masing, Sumatera Selatan, Banten dan Jambi. Tingginya harga cabai di Kepri, Sumatera Selatan dan Jambi seperti mengonfirmasi peta geografis goyang lidah di tanah air.

Masakan di Sumatera berkecenderungan pedas sesuai dengan kebiasaan bergenerasi penduduknya. Kian menjauh dari Bumi Swarnadwipa, pilihan rasanya berbeda. Mendekat ke Tanah Jawa cenderung asin dan manis.

Lokasi geografis juga menjadikan sejumlah lokasi di tanah air memiliki karakteristik dengan sejumlah negara di belahan dunia lainnya. Rasa pedas, semisal tak hanya disukai penduduk di Sumatera, namun juga menjadi andalan orang Meksiko.

Selain geografis, preferensi rasa makanan juga terkait dengan kebudayaan . Benarkah? Satu hal yang pasti, saat tiga provinsi di Sumatera melejit harga cabainya, Sulawesi Barat dan NTT warga justru bisa membeli dengan harga setengahnya, bahkan hanya sepertiganya, masing-masing Rp 25.200 dan Rp 50.500 per kilonya. (*)

Bagikan