Projo Klaim Paloh Sodorkan Duet Ganjar-Anies Ke Pilpres, Jokowi Hanya Ngangguk!

presiden jokowi dan surya paloh, ketum nasdem/foto via cnnindonesia.com

Projo Klaim Paloh Sodorkan Duet Ganjar-Anies Ke Pilpres, Jokowi Hanya Ngangguk!

angkaberita.id - Usai Prabowo Subianto-Surya Paloh rangkulan kangen-kangenan di Nasdem Tower, lewat Ketum Projo tersiar kabar Ketum Nasdem telah menyampaikan keingian menduetkan Ganjar Prabowo-Anies Baswedan ke Presiden Jokowi ke Pilpres 2024.

"Itu (duet Ganjar-Anies) sudah disampaikan langsung Bang Surya ke Pak Jokowi. Ini kan disampaikan langsung Pak Surya Paloh ke Pak Jokowi waktu Selasa malam ketemu, sudah disampaikan," kata Budi Arie Setiadi, Ketum Projo, seperti dilansir CNN Indonesia, Kamis (2/6/2022). Budi mengatakan, Jokowi merespon keinginan Paloh dengan menganggguk-angguk saja.

Hanya Budi menegaskan, anggukan Jokowi belum tentu tanda persetujuan. Sebab, Jokowi juga mendengarkan usulan dari berbagai pihak. "Namanya usulan kan oke aja. Artinya, belum pasti, belum tentu setuju dan belum tentu tidak setuju," kata Budi. Projo katanya, juga belum bersikap dengan usulan itu.

Katanya, koalisi parpol penentu krusial di Pilpres mendatang. "Kalau usulan sih mantap juga itu (Ganjar-Anies), cuma permasalahannya partai lain dukung enggak?" kelakar Budi. Sebelumnya isu Paloh menyodorkan Ganjar-Anies mencuat usai pertemuannya dengan Jokowi. Namun sehari setelahnya, Paloh membantah kabar itu.

"Tapi tidak spesifik membicarakan hal (duet Ganjar-Anies) itu. Nanya hal lain seperti apa tadi kami diskusikan dengan Pak Prabowo," kelit Paloh. Namun dia mengakui pada 24 Mei memang bertemu Presiden Jokowi di Istana.

Peta pencapresan, untuk sebagian, masih cair situasinya. Namun, peran krusial parpol dan koalisi parpol juga diamini Dahlan Iskan, jurnalis senior, lewat tulisannya. Bahkan, dia juga menyinggung soal munaslub kendaraan terkait nasib Ganjar.

(*)

Bagikan