Tahun 2026 Beroperasi, PLTS Tembesi Pasok Listrik Investasi Data Centre Di Batam

angkaberita – Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) terapung di Tembesi, Batam, dijadwalkan beroperasi skala komersial pertengahan tahun depan. Nantinya PLTS berkapasitas 46 megawatt peak (MWp) akan memasok kebutuhan listrik PLN Batam.

PT TBS Energi Utama (TOBA) berkongsi PLN Nusantara Power. Mereka telah meneken perjanjian jual beli listrik, alias power purchase agreement pada 12 Februari 2024 dengan PLN Batam. Selain menyediakan listrik bersih, PLN Batam juga menyediakan skema renewable energy certificate (REC) kepada investor di sana.

“Kita sudah mulai konstruksi, jadi targetnya tahun depan itu sudah mulai beroperasi secara komersial,” kata Nafi Achmad, Investor Relation TOBA, seperti bisnis.com tulis, Kamis pekan lalu. Selain kebutuhan industri, menurut Nafi, listrik PLTS terapung tadu akan memasok kebutuhan investasi pusat data.

TOBA sendiri merupakan emiten terafiliasi dengan Pandu Sjahrir, petinggi Danantara. Pandu masih keponakan Luhut Pandjaitan, Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN). Investasi pusat data, alias Data Centre, di Batam terus meningkat. (*)

Bagikan