Geber Transmigrasi Patriot, Menteri Iftitah Sebut Natuna Dan Kampus UMRAH

angkaberita – Kementerian Transmigrasi terus mematangkan eksekusi Transmigrasi Patriot. Mereka akan membuka pendaftaran pada akhir Mei 2025. Menteri Iftitah Sulaiman menyebut nama Kabupaten Natuna dan Kampus UMRAH di Tanjungpinang saat membahas program unggulan Kementrans.

“Rencananya, untuk pendaftarannya akhir Mei, mudah-mudahan, karena kami ingin ini semua prosesnya matang,” kata Menteri Ifitah, sepertu Antara tulis, Senin (21/4/2025). Sebelum membuka pendaftaran, Kementrans menuntaskan dulu soal anggaran pendanaan.

Skenarionya lewat Anggaran BeIanja Tambahan (ABT) di APBN. Tujuan Transmigrasi Patriot, sebut dia, membantu meningkatkan kapasitas warga sehingga dapat mengelola lahan transmigrasi mereka menjadi sumber pendapatan.

Kementrans mendesain Transmigrasi Patriot menyasar kaum muda lewat pendidikan dan penelitian serta pengabdian masyarakat melalui program beasiswa gelar ganda jenjang D4-S3, ke kampus lokal hingga luar negeri. Karena pendidikan kunci mendongkrak kesejahteraan warga.

Iftitah menuturkan, semisal mahasiswa di kawasan transmigran Natuna, Kepri, mengikuti beasiswa Transmigrasi Patriot menjadi mahasiswa UMRAH dan IPB sekaligus. Nah, mereka nanti belajar teori sekaligus magang di Natuna.

Baca juga :  COVID-19: Vaksinasi Nakes Natuna Tunggu Logistik, Kadinkes Kepri Janji Kirim Pakai Pesawat

“Nanti mereka matrikulasi di IPB dua bulan, kemudian mereka nanti akan belajar pendidikan secara hybrid di Natuna, di kawasan transmigrasi, selama masa pendidikan,” beber Menteri Iftitah. Setelah lulus, mereka mendapatkan ikatan dinas. Tapi, periode lama ikatan dinas masih Kementrans matangkan.

Sehingga begitu lulus langsung terserap ke lapangan kerja. Selain beasiswa, Kementrans juga berencana membentuk Tim Ekspedisi Patriot beranggotakan akademisi lulusan sarjana dengan focus meneliti potensi di kawasan transmigrasi.

Poros Maritim Batam Anambas Natuna

Mereka akan menjadi mentor dan memberikan pendampingan ke peserta Transmigrasi Patriot. Selanjutnya mahasiswa peserta Transmigrasi Patriot akan memberikan pendampingan dan pemberdayaan ke warga lokal, atau transmigran di Natuna.

Kementerian Transmigrasi (Kementrans) mempersiapkan sejumlah lokasi di bagian barat, tengah, dan timur Indonesia sebagai pilot project Program Transmigrasi Lokal, termasuk Kepulauan Natuna, Kepulauan Riau, hingga Merauke, Papua Selatan.

Baca juga :  Banyak Peserta Turun Kelas, BPJS Kesehatan Hapus Klastering Kepesertaan. Apa Itu?

Menteri Iftitah mengungkapkan tahap awal dua provinsi menjadi prioritas kebijakan transmigrasi dia. Yakni, Kepri dan Papua Selatan. Papua Selatan di Kabupaten Merauke, tapal batas timur Indonesia. Sedangkan Kepri mencakup Barelang, alias Batam Rempang Galang serta Natuna dan Anambas.

Dua nama terakhir kabupaten tapal batas utara Indonesia di Kepri. Ketiganya menjadi lokasi percontohan nasional lantaran Kepri kaya sumber daya perikanan dan kelautan. Juga terdapat potensi perkebunan kelapa di Natuna. Kementrans memiliki hak pengelolaan lahan seluas 30 haktare di sana. Di Anambas berpotensi pariwisata.

Nah, transmigrasi lokal menjadi penopang pembangunan daerah tapal batas dan terluar. Ujungnya, Kementrans ingin menghadirkan poros maritim Batam, Anambas dan Natuna sebagai satu kesatuan utuh.

(*)

Bagikan