angkaberita.id – PLN Batam dan Polda Kepri menekan kerjasama sekaligus penyerahan Pedoman Teknis Kerja (PKT) pengamana objek vital di Batam, khususnya infrastruktur kelistrikan. PLN Batam meneken dengan Direktoran Pengamanan Objek Vital Polda Kepri, Kamis (24/10/2024).
“Kerjasama ini komitmen kami untuk terus berinovasi dan beradaptasi dengan kebutuhan masyarakat,” kata Kombes Rudy Chaya Kurniawan, Direktur Ditpamobvit Polda Kepri. Selain dia, hadir di acara kemarin, Direktur Operasi PT PLN Batam, Dinda Alamsyah, dan jajaran kedua instansi.
Rudy mengapresiasi kerjasama erat Polda Kepri dan PLN Batam. Pengamanan infrastruktur kelistrikan menjadi keniscayaan demi stabilitas daerah. Polda akan mengamankan objek vital PLN Batam dengan profesional. Penyerahan PKT kemarin menjadi landasan sinergi keduanya. Setelah penandatanganan dan penyerahan PKT, sinergi kemarin diakhiri dengan foto bersama. (*)