PLN (Persero) Berkibar Di Asia Tenggara, Ada Andil PLN Batam?

suasana pelabuhan internasional batam center lokasi berlabuh kapal feri singapura-batam pergi pulang/foto via okezone.com

 

angkaberita.id – PLN (Persero) kian berkibar. Tak hanya menyumbangkan laba jumbo di tahun 2023, bersama Pertamina juga masuk 10 besar Fortune Southeast Asia 500 versi Fortune Magazine. Ada andil PLN Batam?

Pendeknya, kini PLN termasuk PLN Batam bukan hanya BUMN andalan tapi juga berpengaruh di Asia Tenggara. Terbaru, Menteri BUMN Erick Thohir menyanjung 15 BUMN penyumbang labar terbesar ke kas negara sepanjang 2023.

Kata Erick, seperti dilansir detikcom, Selasa pekan lalu, mereka tetap mampu berkontribusi ke negara di tengah tantangan ekonomi global. “15 BUMN mampu memberikan laba besar untuk negara,” tulis Erick di Instagram. Pencapaian tadi, lanjutnya, berkat kerja kerja keras dan kolaborasi jajaran komisaris, direksi dan insan BUMN.

Data Kementerian BUMN, mereka berkontribusi ke kas negara sebesar Rp 60,4 triliun. Pertamina menjadi penyumbang terbesar. Sedangkan PLN termasuk 10 besar penyetor laba BUMN. Berikut urutannya:

1. PT Pertamina (Persero) Rp 72 triliun
2. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Rp 60,4 triliun
3. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Rp 55,1 triliun
4. MIND Rp 27,5 triliun
5. PT Telkom Indonesia Tbk Rp 24,5 triliun
6. PT PLN (Persero) Rp 22 triliun
7. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Rp 20,9 triliun
8. PT Pupuk Indonesia (Persero) Rp 6,2 triliun
9. PT Bukit Asam Tbk Rp 6,1 triliun
10. PT Bank Syariah Indonesia Tbk Rp 5,7 triliun
11. PT Perusahaan Gas Negara Tbk Rp 4,3 triliun
12. PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Rp 4,01 triliun
13. PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk Rp 4 triliun
14. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Rp 3,5 triliun
15. PT Aneka Tambang Tbk Rp 3,07 triliun

Sejalan dengan transisi energi baru terbarukan, PLN (Persero) menangkap peluang penyediaan energi bersih, termasuk ke korporasi lewat dua skema. Penyedian energi bersih lewat grid PLN dan penerbitan sertifikasi energi terbarukan (REC). Skema terakhir menjadi buruan di kancah bisnis internasional.

Nah, PLN (Persero) juga mempercayakan PLN Batam menggarap dan menyediakan kedua skema tadi. Hasilnya, sejumlah pabrikan ekspor di Batam telah menjadi pelanggan listrik bersih mereka dan atau mengantongi REC terbitan PLN lewat PLN Batam dengan pengakuan standar internasional. (*)

Bagikan