Garuda Tambah Frekuensi Terbang Ke Batam-Pinang

bandara raja haji fisabilillah tanjungpinang/foto via batam.tribunnews.com

Garuda Tambah Frekuensi Terbang Ke Batam-Pinang

angkaberita.id - Maskapai Garuda Indonesia akan menambah frekuensi terbang ke 16 rute domestik, termasuk Batam dan Tanjungpinang dari Jakarta. Penambahan guna menyokong arus kunjungan pariwisata ke Kepri.

"Pertumbuhan pariwisata nasional diprediksi akan pulih sepenuhnya tahun ini," kata Irfan Setiaputra, Durut Garuda, seperti dilansir Katadata, Jumat (1/3/2024). Penambahan frekuensi terbang sejalan penambangan armada menjadi 80 pesawat di akhir tahun. Kini jumlah pesawat 69 unit per September 2023.

Kata Irfan, Garuda akan menambah frekuensi terbang ke 16 rute domestik tadi antara satu hingga delapan kali per minggu, dari dan ke Jakarta. Penambahan bertahap mulai April-Agustus 2024. Rute Jakarta-Palembang terbanyak penambahan frekuensi menjadi 32 kali seminggu, alias delapan jadwal tambahan.

Ke Sumatera, selain Batam dan Tanjungpinang serta Palembang, Garuda juga menambah frekuensi terbang ke Padang, Pekanbaru, Banda Aceh dan Pangkal Pinang. Tahun 2024, Pemprov lewat Dispar Kepri telah berbagi tanggung jawab arus kunjungan wisata ke empat daerah pintu masuk pelancong. Dengan pintu masuk Batam terbanyak.

(*)

UPDATE: Pembaruan Infografis

Bagikan