angkaberita – Menyongsong bulan Ramadan 1447 Hijriah, The Ascott Limited di Batam melalui HARRIS Hotel Batam Center dan HARRIS Resort Waterfront Batam, meluncurkan program buka puasa bertajuk “Iftar Delights”, dengan menyajikan kuliner Nusantara pererat silaturahmi.
Di HARRIS Hotel Batam Centre, mereka menerjemahkan “Iftar Delights” lewat promo “Lentera Ramadan”, dengan menawarkan pengalaman berbuka puasa megah dan rotasi menu harian sangat variatif.
“Kami ingin setiap tamu yang datang merasakan kehangatan rumah melalui hidangan kami (sekaligus) menciptakan memori indah bersama keluarga dan kolega,” kata Dodi Putra, GM Shared Service HARRIS Hotel Batam Center & HARRIS Resort Waterfront Batam.
Menu andalannya kali ini, sebut dia, Kaki Kambing Panggang dan sebagainya. Dia menjajikan setiap ada kejutan rasa di setiap kunjungan. Di HARRIS Resort Waterfront Batam, dengan atmosfer suasana lebih santai, mereka menawarkan promo “Teras Ramadan”, berlokasi area outdoor ikonik.
Tetamu bakal dimanjakan kesejukan resort dengan dekorasi spesial Ramadan. “Teras Ramadan bagi mereka mencari pengalaman berbuka lebih santai namun tetap eksklusif, jelas Dodi. Menu andalannya Tongseng Kambing dan live cooking di kuali panas. Layaknya festival kuliner di tepian pantai.
Promo Spesial
Demi memanjakan Anda dan keluarga serta kolega, pengelola menawarkan harga kompetitif dengan skema promo menguntungkan kantong.
HARRIS Hotel Batam Center (Lentera Ramadan):
* Harga Normal: IDR 248.000 nett/orang.
* Harga Early Bird: IDR 208.000 nett/orang (untuk pemesanan hingga 5 Februari 2026)
* Promo Grup: Buy 5 Get 6 (Ramadan ke 1-3 & 27-29) dan Buy 10 Get 11 (Ramadan ke 4-26).
HARRIS Resort Waterfront Batam (Teras Ramadan):
– Harga Normal: IDR 228.000 nett/orang.
– Harga Early Bird: Bayar 10 Dapat 15 (Pemesanan hingga 5 Februari 2026).
– Promo Grup: Buy 5 Get 6 (Ramadan ke 1-3 & 27-29) dan Buy 10 Get 11 (Ramadan ke 4-26).
Infaq Dari Penjualan
Kemudian juga terdapat diskon 50 persen bagi anak usia 5-12 tahun. Melengkapi keseruan, pengelola juga menyediakan fasilitas seperti tempat ibadah, live music Melayu dan lucky draw. Juga skema infaq dari hasil penjualan selama promo disalurkan ke anak yatim piatu dan kaum duafa.
Selebihnya, The Ascott Limited di Batam berkomitmen terhadap kebersihan dan kesehatan sebagai bagian dari Ascott Star Rewards (ASR), dengan mengedepankan standar pelayanan internasional, pengolahan bahan makanan sesuai standar sanitasi demi kesehatan dan kenyamanan tetamu bersantap.
Penasaran? Tersedia promo early bird, dengan mengontak:
HARRIS Hotel Batam Center: Hubungi (0778) 749 8888 atau WhatsApp di 0778 749 9999. Ikuti Instagram @HARRISBatamCenter.
HARRIS Resort Waterfront Batam: Hubungi (0778) 381 558 atau WhatsApp di +62 778 381 558 / +62 778 381 888. Ikuti Instagram @HARRISWaterfront. (*)

