angkaberita.id

Bocoran Menko Luhut, Ada Tambang Litium Besar Di Indonesia

menko luhut pandjaitan/foto via merdeka.com

gubernur ansar dan menko luhut

Bocoran Menko Luhut, Ada Tambang Litium Besar Di Indonesia

angkaberita.id - Kemenko Kemaritiman dan Investasi baru saja mendapat laporan penemuan sumber litium di Tanah Air. Litium merupakan bahan baku pembuatan baterai kendaraan listrik. Menko Lihut Panjaitan menyebut bakal bekerjasama dengan Australia, produsen besar litium di dunia.

"Saya baru dapat laporan kemarin, ditemukan sumber litium besar sekali di Indonesia," kata Luhut, Menko Marinves, seperti dilansir katadata, Jumat (22/12/2023). Penemuan tadi penting lantaran pembangunan baterai kendaraan listrik di Tanah Air terkendala ketersediaan litium.

Sebelumnya litium belum ditemukan di Indonesia. Dengan penemuan tadi, Indonesia kata Luhut, akan menjajaki kerjasama dengan Austrlia. Hanya saja, dia tak merinci lokasi penemuan dan jumlahnya. Litium tergolong logam alkali bisa digunakan di industri energi.

(*)

Bagikan
Exit mobile version