angkaberita.id

Ratusan Paket Sembako Ke Warga Senayang Lingga, Warga Berterima Kasih Ke Cen Sui Lan

cen sui lan, anggota komisi v dpr/foto dok

cen sui lan melalui relawan di lingga membagikan paket sembako ke warga di senayang, kamis (20/4/2023)/foto via melayupedia.com

Ratusan Paket Sembako Ke Warga Senayang Lingga, Warga Berterima Kasih Ke Cen Sui Lan

angkaberita.id - Selama bulan puasa kemarin, Cen Sui Lan berbagi berkah dengan membagikan paket sembako ke warga. Di Lingga, Cen membagikan ratusan paket sembako ke warga di Senayang. Pembagian bertempat di Klenteng Cetya Satya Kalama, Kelurahan Senayang.

Sebanyak 170 paket sembako dibagikan melalui relawan Cen di sana, Kamis (20/4/2023). Warga semringah menerima bantuan sembako jelang Lebaran itu. "Kami sangat terbantu dengan bantuan (sembako)," ucap Murti, warga di lokasi. Atas nama warga Senayang, dia berterima kasih mendapat bantuan.

Tak lupa dia juga mendoakan Cen, anggota DPR Dapil Kepri, sukses dengan kerja-kerja nyatanya. Terpisah, Ahui relawan Cen di lokasi mengaku siap turun membantu kerja-kerja Cen di Lingga berbagi dengan warga di kabupaten tapal batas selatan Kepri itu.

Bukan kali pertama Cen turun berbagi bantuan ke Lingga. Lewat sejumlah program bersumber dana aspirasi, Cen tak sedikit membantu pembangunan infrastruktur di sana. Mulai embung, penyedian air bersih berupa SPAM, saluran irigasi hingga bedah rumah.

Belum lagi pembangunan jalan tembus dan jembatan, termasuk jembatan gantung baru-baru ini tuntas pengerjaan. Cen juga melobi ke pusat pengadaan roro mini di Senayang melengkapi ikhtiar Pemkab membangun dermaga di lokasi. Begitu juga dengan program penanggulangan kemiskinan ekstrem, Cen menjadikan Lingga prioritas kucuran dana APBN.

(*)

Bagikan
Exit mobile version