angkaberita.id

Tarif Dokter Umum Di Kepri Lebih Murah Dibanding Tiga Provinsi Sumatera?

data bps, tarif rata-rata jasa dokter umum di kepri lebih tercatat lebih rendah dibanding sejawatnya di lampung, jambi dan sumatera selatan. ah masa?/foto via rsud.batam.go.id

Tarif Dokter Umum Di Kepri Lebih Murah Dibanding Tiga Provinsi Sumatera?

angkaberita.id – Dibanding tetangga provinsi di Sumatera, tarif jasa dokter di Kepri terbilang lebih rendah. Terbukti, berdasarkan data BPS, tidak ada Kepri dalam 10 provinsi dengan rata-rata tarif jasa dokter umum tanpa obat termahal di Tanah Air.

Tarif jasa dokter di perdesaan Papua Barat, seperti dilansir Katadata mengutip data BPS, tercatat paling mahal di Tanah Air. Yakni Rp 64.130 per pasien pada 2020. Kedua termahal tarif jasa dokter umumnya ialah Lampung, yakni Rp 63.431 per pasien di perdesaan. Selain Lampung, tarif jasa dokter di Jambi dan Sumatera Selatan juga lebih tinggi.

Dokter umum, biasa disebut dokter layanan tingkat pertama, merupakan dokter dengan fokus pelayanan pasien dengan gejala umum. Tugasnya memberikan diagnosis, penanganan awal, dan pemberi rujukan ke dokter spesialis jika diperlukan.

Sesuai Pasal 49 UU No. 29/2004 Tentang Praktik Kedokteran, besar kecilnya tarif dokter harus melibatkan Kementerian Kesehatan, persatuan rumah sakit, dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) sebagai organisasi profesi.

Nah, menurut Acuan Tarif Jasa Medik IDI tahun 2013, konsultasi dokter umum dikenakan tarif Rp 25.000-Rp 50.000 per pasien. Sedangkan konsultasi dokter spesialis dikenakan tarif Rp 75.000-Rp 100.000 per pasien. (*)

Bagikan
Exit mobile version