angkaberita.id

COVID-19: Anambas Vaksinasi COVID-19 Perdana Di Palmatak, Lanjut Nakes Di Tarempa

pemkab anambas melaksanakan vaksinasi covid-19 perdana di puskesmas palmatak, sabtu (30/1/2021), dan selanjutnya menyasar nakes di tarempa dan kecamatan lainnya/foto dokumentasi dinkes anambas via kadinkes herianto

pemkab anambas melalui dinkes telah vaksinasi perdana di puskesmas palmatak, sabtu (30/1/2021), dan berlanjut ke nakes di kecamatan lainnya, termasuk tarempa, senin (1/2/2021). keseluruhan tercatat sebanyak 780 nakes di anambas sasaran vaksinasi covid-19 massal tahap kedua di kepri/foto dokumentasi dinkes anambas melalui kadinkes herianto

COVID-19: Anambas Vaksinasi COVID-19 Perdana Di Palmatak, Lanjut Nakes Di Tarempa

angkaberita.id – Setelah vaksinasi Nakes di Palmatak, Pemkab Anambas melalui Dinkes menjadwalkan vaksinasi serupa di Tarempa. Keseluruhan sebanyak 780 Nakes menjadi sasaran vaksinasi kelompok prioritas tahap pertama di Kepri. Vaskinasi akan dipusatkan di 10 Puskesmas di Kabupaten Anambas.

“Baru Puskesmas di Kecamatan Palmatak sudah vaksinasi, besok pagi di Puskesmas Tarempa,” ungkap Herianto, Kepala Dinkes Anambas, melalui pesan WA, Minggu (31/1/2021) mengonfirmasi pelaksanaan vaksinasi di kabupaten termuda di Bumi Segantang Lada.

Selain Puskesmas, Herianto mengatakan vaksinasi nantinya juga dipusatkan di Puskesmas Pembantu (Pustu), termasuk bagi Nakes bertugas di kecamatan pesisir. Herianto menjelaskan, lokasi Puskesmas terjauh di Kecamatan Letung dan Kecamatan Jemaja Timur.

Kini, vaksin dan logistik pendukungnya telah terdistribusi menumpang angkutan laut. “Pakai ferry reguler Tarempa ke Letung,” jelas Herianto. Sebelumnya, Kepala Dinkes Kepri, Mohammad Bisri memperkirakan pekan kedua bulan Februari telah tuntas vaksinasi Nakes di Kepri, meskipun terdapat ratusan Nakes batal vaksinasi, terutama di Batam.

Bersama dengan Karimun, Lingga dan Natuna, vaksinasi COVID-19 Nakes di Anambas tergabung pelaksanaan tahap kedua di Kepri. Tahap pertama menyasar Nakes di Batam, Bintan dan Tanjungpinang. Nakes, tidak terbatas dokter dan perawat namun juga tenaga penunjang medis lainnya termasuk petugas kesehatan di KKP pelabuhan dan bandara, menjadi kelompok prioritas vaksinasi massal lantaran risiko pekerjaan.

(*)

Bagikan
Exit mobile version