Sat. Jul 27th, 2024

angkaberita.id

Situs Berita Generasi Bahagia

Sei Jang atau Pinang Kota, Dimana Paling Banyak Dokter Buka Praktek di Tanjungpinang?

1 min read

kelurahan tanjungpinang kota menjadi lokasi paling banyak berdiri buka praktek dokter di Tanjungpinang/foto surgicalscience.com

angkaberita.id – Seiring bertumbuhnya Tanjungpinang, keperluan tenaga dokter juga meningkat. Selain dokter spesialis, keberadaan dokter umum juga diperlukan guna melayani kesehatan masyarakat.

Mereka tersebar di rumah sakit, puskesmas, rumah bersalin hingga klinik kesehatan. Berdasar data tahun 2017, di Tanjungpinang terdapat 7 Puskesmas dan 3 rumah sakit. Khusus rumah sakit, selain RSUD Tanjungpinang, ialah RSUP Ahmad Thabib dan RSAL Midyasto.

Kemudian 11 rumah bersalin dan 29 klinik kesehatan. Dengan jumlah dokter spesialis sebanyak 71 orang, dokter umum 70 orang dan dokter gigi sebanyak 27 orang.

Dokter spesialis paling banyak di RSUP Ahmad Thabib, disusul RSAL Midyasto dan RSUD Tanjungpinang. Masing-masing sebanyak 31, 25 dan 15 dokter. Selain bertugas di fasilitas kesehatan milik negara, sejumlah dokter juga diizinkan membuka praktek sendiri.

Di Tanjungpinang, dokter buka praktek juga tak sedikit. Mereka tersebar hampir merata di semua kecamatan yang ada. Lalu dimana paling banyak dokter buka praktek di Tanjungpinang?

Berdasar data per 2017, tempat praktek dokter paling banyak di Tanjungpinang ialah Kecamatan Tanjungpinang Kota sebanyak 21 prakterk dokter, 17 di antaranya buka di Kelurahan Tanjungpinang Kota.

Disusul Kecamatan Tanjungpinang Timur sebanyak 14 praktek dokter, paling banyak berlokasi di Kelurahan Air Raja, yakni 5 praktek dokter. Kemudian Kecamatan Bukit Bestari sebanyak 9 tempat praktek dokter, terbanyak di Kelurahan Sei Jang sebanyak 8 prakter dokter. Tahukah Anda sekarang! (*)

Bagikan